Cara menghilangkan iklan yang tampil Otomatis pada Web Hosting gratisan dengan php

Assalamu alaikum wr wb ?

Jika anda seorang Developer Website atau seorang pembuat Applikasi Website, mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan yang nama nya Web Hosting, yaitu sebuah layanan atau jasa Web Hosting, yang di dalam nya terdapat tempat penyimpanan Data Storage yang berbentuk sebuah Hardisk Komputer yang telah di lengkapi dengan sistem sebagai server untuk Installasi paket program yang berbentuk Applikasi Website, mungkin saya tidak perlu panjang lebar lagi dengan penjelasan tentang Apa Itu Webhosting ? Jika anda belum memahami nya, silahkan lanjutkan membaca nya mengenai penjelasan lebih jauh lagi tentang Apa Itu Webhosting dari sumber yang saya dapat!

IKLAN:
 

Sekarang saya akan membahas mengenai WebHosting gratisan, hal ini biasa nya di gunakan oleh para Developer Website yang belum siap, atau belum ada ke inginan untuk sewa hosting yang berbayar, sehingga mereka menggunakan jasa hosting gratisan terlebih dahulu untuk menjalankan applikasi website nya. Sekarang ini, di internet sudah banyak jasa Web Hosting gratisan.

Perlu anda ketahui bahwa jasa WebHosting gratisan ini, biasa nya akan menampilkan iklan yang di sisipkan dalam applikasi yang kita jalankan di dalam nya, iklan ini biasanya akan secara otomatis tampil saat exekusi program tersebut, dan hal itu terkadang mengganggu proses applikasi untuk berjalan dengan baik, seperti misal nya proses eksekusi program .xml untuk pembuatan sitemap sebuah website, yang di jalankan oleh program php, maka hasil dari file .xml tersebut tidak akan berjalan dengan benar, karena di dalam nya terdapat beberapa tag html yang tidak di kenali oleh xml. Silahkan lihat contoh program php yang menghasilkan output sebagai file .xml di bawah ini :

<?php
header('Content-Type: text/xml');
echo "<?xml version='1.0'?>";
echo "<rss>";
echo "<deskripsi>Ini adalah file xml sitemap</deskripsi>";
echo "</rss>";
?>

ScreenShoot Hasil nya :


Jika seandai nya proses exekusi script tersebut terdapat baris html yang lain maka hasil nya akan menghasilkan Error, silahkan lihat contoh Error di bawah ini.
Ilustrasi penyisipan kode program yang di lakukan pemilik Hosting : 

<?php
header('Content-Type: text/xml');
echo "<?xml version='1.0'?>";
echo "<rss>";
echo "<deskripsi>Ini adalah file xml sitemap</deskripsi>";
echo "</rss>";
?>
<!-- www.hostinganda.com-->
<a href="http://www.hostinganda.com/">Iklan Hosting</a>
<!-- End of www.hostinganda.com -->

ScreenShoot hasil :


Lalu bagaimana cara mengatasi nya ?
Sebenar nya ada beberapa cara untuk menghilangkan iklan tersebut, dan ini sangat sederhana sekali, tips ini berguna pada beberapa layanan Web Hosting gratisan... Cara nya anda hanya perlu menutup proses program tersebut di setiap akhir dari baris program yang kita buat. Seperti contoh nya pada program php, silahkan lihat kode di bawah ini, anda hanya perlu menyertakan fungsi perintah exit; pada akhir dari baris program yang anda buat :

<?php
echo "Ini adalah applikasi saya!";
exit;
?>

Perlu di ingat bahwa fungsi exit ini digunakan setiap kali anda membuat file .php pada baris perintah paling akhir, dan bukan pada sisipan kode dengan include file.

IKLAN:


Jika anda tidak ingin menghilangkan kode iklan yang di sisipkan tersebut, tetapi anda hanya ingin menyembunyikan nya dari browser user saja, maka  anda cukup menambahkan kode JavaScript di bawah ini, pada akhir baris kode program yang anda buat, ini juga akan berfungsi pada program html standar biasa :

<script><noscript><br><script>

Semoga tulisan singkat ini bermanfaat untuk anda yang membaca nya, dan terimakasih sudah datang untuk mengunjungi situs blog ini, jangan lupa untuk memberikan komentar atau tanggapan anda, saya tunggu. Thank's.

Posting Komentar

9 Komentar